29 Nov 2008

Seks bebas di kalangan remaja

Beberapa orang tua belakangan ini sering kali mengkhawatirkan tingkat pergaulan anaknya pada saat diluar rumah terlebih dengan adanya kasus dan berita-berita tentang seks bebas dikalangan pelajar, tentunya bagi para orang tua harus lebih jeli dalam hal ini. Pertumbuh kembangan remaja disaat sekarang ini memang harus kita waspadai dan diperhatikan selain dikarenakan kondisi kejiwaan para remaja yang masih labil dan transisi, menyebabkan para remaja cenderung bersikap aneh, mungkin ini adalah proses bagi remaja atau biasa disebut ABG dalam mencari jati dirinya, atau biasa kita sebut dengan istilah masa pubertas dimana gejolak seksual ikut berkembang seiring perkembangan remaja.

Pergaulan bebas yang akhir-akhir ini marak dikalangan pelajar, membuat dunia pendidikan semakin tercoreng, hal ini ditunjukan dari beberapa kasus yang ada yaitu hamil di luar nikah karena diperkosa sebanyak 3,2 %, karena sama-sama mau sebanyak 12,9 % dan tidak terduga sebanyak 45 %. Seks bebas sendiri mencapai 22,6 % (sumber: BKKBN).

Seks Education atau pendidikan seks bagi para pelajar memang sudah dicanangkan oleh pemerintah dalam mencegah terjadinya seks bebas dikalangan remaja, hal ini ditunjukan dengan adanya seminar-seminar pendidikan yang diadakan oleh beberapa LSM tentang pemahaman dan bahaya dari seks bebas dan akibat dari seks bebas yaitu tentang HIV AIDS. Beberapa waktu salah satu guru yang memperhatikan hal ini memaparkan "Apakah siswi hamil diluar nikah harus dikeluarkan?" Beberapa kontrofersi pun terjadi dalam topik bahasan tersebut.

Didalam hal ini dengan memberikan pemahaman dari orang tua dan pihak sekolah sangat lah penting, sehingga diharapkan para pelajar mampu menyadari dan memahami keburukan tentang masalah seksual, agar tingkat perkembangan seks bebas dikalangan remaja tidak terus bertambah.

27 Nov 2008

Faktor Perceraian dalam Rumah Tangga

Permasalahan didalam rumah tangga sering kali terjadi, mungkin memang sudah menjadi bagian dalam lika-liku kehidupan didalam rumah tangga, dan dari sini kita akan mengambil contoh yaitu kasus "Perceraian" yang kerap kali menjadi masalah dalam rumah tangga. Kesetian dan kepercayaan dalam hal ini memang menjadi faktor terpenting yang bisa membuat sebuah rumah tangga langgeng, tetapi apakah hanya kedua faktor tersebut untuk mencegah sebuah perceraian?

Penyebab timbul nya perceraian dalam rumah tangga mungkin beragam seperti contoh kasus para selebritis Pasha (vokalis group band Ungu) dan Rizki (vokalis group band The Titans) yang belakangan sedang marak di tayangkan infotainment.Dari kedua kasus diatas dapat kita lihat dan kita telaah kembali tentang bagaimana kedua pasangan tersebut mengalami keretakan dalam rumah tangga.

Lalu apa saja faktor penyebab timbul nya perceraian? dibawah ini ada faktor yang sering kali terjadi:
  • Kesetian dan kepercayaan : Didalam hal ini yang sering kali menjadi pasangan rumah tangga bercerai, dalam hal ini baik pria ataupun wanita sering kali mengabaikan peranan kesetiaan dan kepercayaan yang diberikan pada tiap pasangan, hingga timbul sebuah perselingkuhan.
  • Seks : Didalam melakukan hubungan seks dengan pasangan kerap kali pasangan mengalami tidak puas dalam bersetubuh dengan pasangannya, sehingga menimbulkan kejenuhan tiap melakukan hal tersebut, dan tentunya anda harus mensiasati bagaimana pasangan anda mendapatkan kepuasan setiap melakukan hubungan seks.
  • Ekonomi : Tingkat kebutuhan ekonomi di jaman sekarang ini memaksa kedua pasangan harus bekerja untuk memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga, sehingga seringkali perbedaan dalam pendapatan atau gaji membuat tiap pasangan berselisih, terlebih apabila sang suami yang tidak memiliki pekerjaan.
  • Pernikahan tidak dilandasi rasa cinta : Untuk kasus yang satu ini biasanya terjadi karna faktor tuntutan orang tua yang mengharuskan anaknya menikah dengan pasangan yang sudah ditentukan, sehingga setelah menjalani bahtera rumah tangga sering kali pasangan tersebut tidak mengalami kecocokan.
  • Keturunan : Anak memang menjadi impian bagi tiap pasangan, tetapi tidak semua pasangan mampu memberikan keturunan, salah satu penyebabnya mungkin kemandulan pada salah satu pasangan tersebut, sehingga menjadikan sebuah rumah tangga menjadi tidak harmonis.
Dari kelima faktor diatas yang sering kali menjadi faktor sebuah perceraian adalah Kesetiaan dan Kepercayaan, hal ini ditunjukan dari data Pengadilan Agama dalam sepekan terakhir yang mencapai 80% kasus perceraian yang terjadi dalam rumah tangga di Indonesia.

26 Nov 2008

Seks dan AIDS

Penyakit menular yang timbul pada saat berhubungan seks yang satu ini mungkin anda sering kali mendengarnya di berbagai media. Lalu apa hubungan nya berhubungan seks dan AIDS? Definisi dari AIDS adalah Acquired Immuno Deficiency Syndrome, yang artinya adalah kumpulan berbagai penyakit yang timbul sehingga mampu menurunkan kekebalan tubuh akibat infeksi dari HIV. Proses penularan HIV/AIDS ini adalah dengan berhubungan seks, kontak darah langsung dengan penderita, dan juga bisa ditularkan pada ibu yang sedang mengandung sehingga akan berdampak yang sama pada janin tersebut.

Beberapa orang sering kali mempertanyakan, apakah pengidap HIV AIDS ini dapat kita bedakan dengan orang yang tidak terjangkit penyakit tersebut? jawabannya adalah tidak. Bagi orang yang tertular penyakit AIDS ini tentunya akan terlihat biasa seperti kita layaknya orang biasa.

Sering kali para pasangan takut jika penyakit tersebut hingga tertular pada dirinya, tentunya jika kita melakukan hubungan seks yang aman kita tidak perlu khawatir akan tertular penyakit tersebut, dalam arti kita tidak jajan sembarang tempat(apakah anda masih suka melakukannya?). Proses pencegahan tertular penyakit ini masih bisa kita atasi dengan penggunaan kondom disaat melakukan hubungan badan dengan pasangan yang tidak kita kenal, karna penyakit menular ini menyebar melalui alat kelamin disaat kita melakukan kontak tubuh atau berhubungan seks.

Hingga Maret 2008, jumlah laporan pengidap HIV AIDS di Indonesia sudah mencapai 6130 orang dan persentase yang terjangkit karna berhubungan seks mencapai 64% (Riset: Badan Kesehatan RI). Hingga saat ini banyak sekali Badan LSM yang sudah mulai tergerak untuk mengatasi bertambahnya jumlah pengidap penyakit ini dengan memberikan penyuluhan kepada wanita penghibur atau pelacur yang kurang nya pengetahuan dari dampak penyakit tersebut.

Jadi bagi anda para pasangan cobalah anda setia pada pasangan anda, sehingga hal diatas tidak menimpa anda, mari kita dukung gerakan anti AIDS di Indonesia.

25 Nov 2008

Health and Beauty Product

Woman have never got out of beauty product, starts from lipstick, powder, and or perfume. Frequently in this case many people feeling difficulty in looking for some beauty products, possibly you also have ever experienced it.

But now, actually for women you are difficulty not necessarily be in looking for beauty product which you wishs because this of Shopwiki will assist you to look for beauty products which you wishs. Product that is on the market Shopwiki also enough having immeasurable and complete.

In this case do not mean only just beauty product in Shopwiki, however health product also comes within to, start from vitamin, moisturizer skin, shampoo, conditioner and others. So not anymore thing which is difficult in looking for product which you to wish. So what's our problem right now, visit shopwiki for your requirement.

24 Nov 2008

Weight Loss Tips

Setiap wanita mengimpikan berat badan yang ideal dan bentuk tubuh yang ramping, khususnya bagi anda yang mempunyai masalah dengan kegemukan, lalu bagaimana cara untuk melangsingkan dan menurunkan berat badan kita..? Saya akan memberikan sedikit Tips untuk Weight Loss bagi anda.

Mungkin jika anda melihat para selebritis kita seperti Luna Maya, Julia Perez, atau Bunga Citra Lestari (BCL) yang memiliki bentuk tubuh yang ramping sehingga didalam berpenampilan selalu tampil cantik dan seksi meski menggunakan jenis pakaian apapun. Beberapa faktor dari kegemukan bisa diakibatkan dari beberapa hal, selain gaya hidup, pola konsumsi makanan juga harus kita perhatikan dengan baik, tanpa harus anda diet yang berlebihan untuk menurunkan berat badan anda.

Beberapa wanita sering kali menyembunyikan berat badannya dengan mengkombinasikan dengan busana, bahkan ada yang rela menderita dengan menggunakan korset untuk menekan besarnya perut, sehingga dapat tampil percaya diri di sekeliling kita.

Akhir-akhir ini banyak sekali yang menawarkan cara jitu untuk menurunkan berat badan, mulai dari obat pelangsing, sedot lemak (Lipposuction), bahkan ada yang menggunakan akupuntur.

Didalam menurunkan berat badan sebenarnya anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar agar hal tersebut terwujud, dengan berolahraga dan mengkonsumsi makanan sehat saja sudah cukup, meskipun proses yang dibutuhkan akan memakan waktu yang tidak sebentar. Dibawah ini sedikit tips bagi anda untuk menurunkan berat badan anda:
  • Lakukan rutinitas berolah raga setiap pagi, meskipun hanya berjalan kaki atau naik sepeda. Hal ini berguna untuk meningkatkan metabolisme tubuh dan membakar lemak dan kalori yang ada didalam tubuh.
  • Kurangi porsi makanan kecil yang biasa anda konsumsi setiap hari.
  • Bagi anda yang ingin mencoba diet tidak ada salah jika anda mencoba nya, tentunya tanpa harus mengurangi unsur zat gizi yang ada dalam makanan tersebut. Dalam hal ini anda dapat mensiasati dengan menggunakan sayur-sayuran atau buah seperti bayam, kacang panjang, kentang, roti gandum dan yang paling terpenting adalah hindari mengkonsumsi daging.
  • Disaat makan malam usahakan untuk menghindari konsumsi makanan berat, akan tetapi anda bisa menggantikan nya cukup dengan susu.
Untuk penggunaan obat atau pil pelangsing ada baiknya jika anda tidak sembarangan menggunakan dan cobalah untuk terlebih dahulu konsultasikan dengan dokter anda, dan semoga tips diatas bisa mengatasi weight loss anda, enjoy it.

23 Nov 2008

Tanda pasangan selingkuh

Didalam menjalin sebuah hubungan seringkali pasangan anda menghianati anda, tanpa kita sadari bahwa pasangan anda selingkuh dengan orang lain, baik itu pria ataupun wanita. Ada beribu macam alasan orang melakukan perselingkuhan, yang salah satunya adalah timbul kejenuhan dalam menjalani sebuah hubungan. Maka dari itu kenalilah tanda-tanda jika pasangan anda selingkuh.

Memang sulit bagi kita menerima kenyataan bahwa pasangan yang kita sayangi dan kita cintai mulai berpaling ke orang lain, disinilah letak yang harus dihadapi jika kita menjalin sebuah hubungan dan bukan berarti perpisahan atau perceraian menjadi solusi dalam menghadapi hal tersebut.

Dibawah ini merupakan salah satu ciri-ciri pasangan selingkuh:

* Mulai bersikap dingin
* Cenderung menjadi pemarah
* Penampilan yang cenderung berubah
* Handphone sering kali tidak aktif
* Pengeluaran yang bertambah
* Aktivitas diluar yang bertambah

Mungkin beberapa hal yang harus anda ketahui bahwa ada baiknya janganlah anda langsung menuduh kecurigaan pada pasangan anda tanpa bukti-bukti yang kuat, akan tetapi alangkah baik nya jika kita menelusuri terlebih dahulu, sehingga kita mendapatkan sebuah pembuktian atas selingkuh yang dilakukan pasangan kita.

22 Nov 2008

Busana dan Percaya Diri

Krisis PD atau tidak percaya diri sering kali timbul dalam benak kita, terlebih lagi dalam mengenakan busana yang akan anda gunakan dalam aktivitas sehari-hari, tentunya agar dapat tampil menarik didepan pacar atau rekan kerja anda. Sebab dalam hal ini beberapa orang sependapat bahwa jika kita menggunakan busana yang terarah akan dapat memberikan kesan dewasa dan memiliki kharisma tersendiri.

Busana bisa dikatakan ada cermin sebuah kepribadian seseorang yang juga dipercaya dapat memicu rasa percaya diri seseorang dan juga mampu menumbuhkan mood seseorang, dan tentunya kita juga harus mampu mengimbangi busana tersebut dengan situasi dan lokasi dimana kita berada, jika anda meremehkan hal tersebut bisa jadi anda akan menjadi buah bibir disekeliling anda, tentunya anda tidak menginginkan hal tersebut menimpa anda dalam hal ini.

Didalam memilih pakaian yang akan anda kenakan usahakan busana tersebut nyaman dikenakan dan tidak perlu harus terlalu fashionable sehingga membatasi ruang gerak tubuh kita yang pada akhirnya menimbulkan rasa tidak nyaman.

Nyaman dalam hal ini pastikan busana tersebut tidak terlalu ketat dan tidak terlalu longgar, dan jangan lupa pertahankan kerapihan busana tersebut sebelum anda menggunakan nya dan tentunya tidak percaya diri bukanlah sebuah masalah. Enjoy your day and be your self :).

19 Nov 2008

Mengatasi kulit terkelupas pada wajah

Berkaitan dengan artikel saya sebelum nya tentang Masalah Pada Kulit Wajah ternyata banyak sekali yang merasa kesulitan dalam merawat wajah. Dan kali ini saya akan menjawab pertanyaan dari salah satu pengunjung blog ini yaitu BLogicThink yang mengalami kesulitan dalam mengatasi kulit terkelupas pada wajah.


Memang jika kita perhatikan kembali sering kali beberapa orang mengalami kulit yang terkelupas pada wajah dan kerap kali kulit wajah berwarna merah, salah satunya bisa disebabkan oleh kesalahan dalam penggunaan pembersih untuk wajah, atau penggunaan obat jerawat yang tidak sesuai dengan kulit wajah anda, sehingga anda sudah berkali kali pergi ke dokter tetapi tetap saja tidak ada perubahan.


Mungkin anda bisa mengikuti saran yang cukup mudah dibawah ini:
  • Usahakan kulit wajah anda yang sensitif jangan sampai terkena langsung sinar ultraviolet dari terik matahari, karna hal ini bisa dapat merusak sel pori-pori wajah yang sensitif.
  • Hindari penggunaan lotion untuk wajah.
  • Biasakan untuk tidak menggaruk wajah anda dengan tangan, melainkan anda bisa membasuhnya dengan air bersih dan mengeringkan dengan handuk bersih.
  • Bersihkan wajah anda sebelum tidur dengan air hangat, atau juga bisa dengan memberikan uap dari air hangat tersebut untuk wajah anda dan usahakan anda melakukan ini dengan rutin setiap malam sebelum anda tidur.
Saya tidak bisa menganjurkan obat apa yang terbaik bagi anda, dan ada baiknya jika anda menghentikan pemakaian obat perawatan wajah tersebut untuk sementara waktu.

17 Nov 2008

Masalah pada kulit wajah

Beberapa wanita sering kali bertanya, kenapa sih bisa timbul jerawat pada wajah, dan kenapa sih bisa muncul komedo di wajah saya? Penyebab adanya faktor diatas adalah selain kotoran yang melekat pada wajah, faktor menstruasi pada wanita juga bisa menjadi penyebab nya, dan bukan berarti dengan makan kacang anda bisa jerawatan. Beberapa wanita sering kali beranggapan bahwa kulit berminyak akan membuat wajah kita tetap terlihat kencang dan bukan hanya itu beberapa wanita menyukai kulit berminyak karena bisa membuat kulit wajah menjadi mengkilap.

Kita mungkin tau bahwa kulit yang berminyak akan sangat mudah sekali terkena kotoran dari debu atau asap kendaraan, yang bisa mengakibatkan timbul nya jerawat dan komedo. Sudah tentu anda tidak menginginkan hal tersebut sampai terjadi pada wajah anda. Bayangkan pada saat anda merias wajah yang nampak hanya jerawat diwajah anda.

Jerawat yang paling ringan adalah komedo, yang berbentuk titik hitam yang berisi lemak pada wajah yang bercampur dengan kotoran, dan komedo yang berwarna putih hanya berisi lemak di wajah.

Cara mengatasi komedo tidaklah sulit, dengan catatan jangan biarkan kulit anda kotor dan berminyak dalam waktu berjam-jam dan bila anda menggunakan alat kecantikan pada wajah ada baiknya anda bersihkan setiap 5-6 jam sekali dan bersihkan dengan scrub untuk membersihkan wajah anda, jika anda malas melakukan hal diatas bersiaplah untuk mempunyai bintik hitam diwajah anda. Mungkin beberapa wanita sering kali mencoba mengeluarkan komedo dengan cara memencetnya dengan paksa, hal tersebut boleh saja anda lakukan dengan syarat kompreslah bagian yang wajah ditempat dimana komedo tersebut ada dengan menggunakan alkohol.

Lalu bagaimana mengatasi jerawat diwajah, dalam mengatasi jerawat memang tidaklah mudah, seperti jerawat yang merah dan bernanah sudah pasti anda harus melakukan perawatan kulit wajah menggunakan obat jerawat baik dalam bentuk krim, lotion, jel atau cair dan dalam hal ini ada baiknya untuk konsultasikan dengan dokter kecantikan anda, dan usahakan jangan pernah anda memencet nya. Jadi mulailah dari sekarang rajin untuk membersihkan wajah anda setiap hari.

16 Nov 2008

Tips Merawat Kulit

Beberapa wanita sering kali bermasalah dengan kulitnya, terlebih jika anda tinggal di negara yang beriklim tropis sudah pasti anda harus merawat nya sebaik mungkin. Kulit kering dan kulit bersisik sering kali menggangu anda didalam berpenampilan, sudah tentu rasa minder atau tidak percaya diri akan selalu menghantui anda. Didalam hal ini bukanlah sebuah rahasia lagi jika seorang wanita menginginkan kulit nya selalu terlihat putih dan bersih agar selalu tampil menarik di sekitarnya, tentunya andapun demikian.

Hal terpenting yang harus anda perhatikan dalam memilih sabun, lotion atau alat kosmetik lainnya adalah anda harus menyesuaikan dengan jenis kulit anda, hal ini bertujuan agar terhindar iritasi pada kulit anda, karna sering kali para wanita tidak memperhatikan dalam hal ini.

Dibawah ini akan saya berikan sedikit tips bagi anda dalam merawat kulit:
  • Kulit lembut anda akan terasa lembab disaat musim panas, bersihkan kulit anda dan gunakan buffing cream pada saat anda membersihkannya, dan berikan perhatian lebih pada bagian kulit kasar dan berbintik. Perhatikan pada bagian lutut, hidung, dagu dan siku anda.
  • Untuk kulit berminyak gunakan gel cleanser untuk membersihkannya dan usapkan dengan perlahan untuk menghilangkan minyak pada kulit anda.
  • Apapun warna kulit dan jenis kulit anda, gunakanlah selalu pelembab yang sesuai dengan kulit anda, hal ini bertujuan untuk melindungi kulit anda terbakar karna sinar matahari.
Dan ada baiknya anda konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter kecantikan anda dalam memilih produk-produk kecantikan yang anda gunakan.

14 Nov 2008

Awards atau PR

Posting kali ini bukan berarti saya akan membantu anda mengerjakan PR Matematika anda, melainkan kali ini saya mendapatkan awards dari Nenad Mohamed, saya ucapkan terima kasih sebelumnya mas atas awards yang diberikan pada blog yang bisa saya bilang hanyalah sebuah blog yang tidak berarti, dibandingkan dengan para blogger lain. Dan gambar diatas adalah bentuk awards yang diberikan kepada saya.
Mengapa kali ini saya berikan judul Awards atau PR, jawabannya; "Menurut para Master SEO dengan cara main ping-pong bisa menaikan PR sebuah blog atau web yang diberikan oleh Google", lho kok dari Google bukanya dari Ibu atau Bapak Guru..? Capek deh gw..
Sesuai aturan yang berlaku awards ini harus saya berikan kepada para blogger lain, tapi maaf sebelumnya awards yang saya berikan kali bukan berarti adalah suatu pemaksaan atau pemerkosaan, dengan kata lain saya tidak memaksakan anda harus memasang Awards ini, cukup di print tempel didepan pintu kamar anda saya pun sudah merasa senang :P

Dan blogger yang harus menempelkan Awards ini di pintu kamarnya adalah sebagai berikut:

1. Angka31
2. RezaFauzi
3. Ngajar
4. Taktikku
5. BagjaPatria

Duh saya bingung mau kasih siapa lagi..., sementara itu saya dulu dan mohon maaf sebelumnya apabila Awards ini merepotkan anda.

13 Nov 2008

Wanita dan Gosip

Benar atau tidak wanita selalu cenderung dikaitkan dengan masalah gosip..? Gosip memang salah satu kebiasaan buruk pada setiap orang, dalam hal ini bukan hanya wanita sebagai object nya, terkadang pria pun sering kali melakukan nya disaat berkumpul dengan teman atau rekan kerja nya. Memang setiap orang yang kerap kali membicarakan seseorang baik itu dalam hal keluarga atau pekerjaan diakibatkan karna faktor monoton dan cenderung merasa bosan dengan kehidupan pribadinya.

Mungkin banyak sekali cermin disekitar kita yang bisa dijadikan contoh dalam membicarakan masalah gosip, lalu kenapa wanita yang cenderung sekali didalam hal ini..? Mulai dari membicarakan keburukan tetangga, ataupun berbicara masalah gosip selebritis yang sebenarnya kebenaran dari apa yang dibicarakan belum tentu sepenuh nya benar. Mungkin dalam hal ini bisa kita beri julukan "SEO dibelakang", alias Suka Ejek Orang dibelakang :D

Pria memang cenderung masa bodoh dengan kejadian yang ada disekitar tetapi bukan berarti dalam hal ini pria kurang bersosialisasi. Apakah karna faktor kelenggangan waktu, atau memang sudah menjadi sifat seseorang yang selalu iri dengan orang lain, sehingga kerap kali membicarakan orang lain.

Lalu apa dampak yang timbul akibat gosip ini, salah satunya adalah bisa menjadi obsesi pada kehidupan seseorang akibat apa yang anda bicarkan, sudah pasti dalam hal ini berujung dengan mengkhianati seseorang dan tentunya akan terjadi perpecahan, so buat kamu para wanita yang suka nge-gosip cobalah anda hentikan mulai dari sekarang, karna dari fakta apa yang anda bicarakan belum tentu sepenuhnya bisa dibuktikan kebenarannya, dosa loh!!

12 Nov 2008

Selingkuh

Sebuah hubungan yang tidak didasari dengan rasa cinta tentunya tidak akan berjalan se-mulus dengan apa yang anda harapkan, seperti anda mencoba menjalani sebuah hubungan yang tidak didasari dengan kepercayaan dan kesetiaan yang teguh, apakah hubungan tersebut mampu bertahan..?

Kepercayaan dan kesetiaan pada tiap pasangan memang mampu memberikan kekuatan cinta yang ada, lalu mengapa bisa terjadi selingkuh..? disinilah letak kelemahannya, timbul nya rasa bosan dan jenuh dalam menjalani suatu hubungan mampu membuat kesetiaan tersebut pudar, memang dalam hal ini kita tidak menyadari nya hingga perlahan semua akan semakin terasa renggang.

Kedekatan dengan seseorang baik itu teman atau rekan kerja memang kerap kali menimbulkan rasa sayang, walaupun rasa sayang itu tidak selalu harus dilandaskan dengan cinta. Mulai dari kecocokan dalam bicara, kepribadian, yang tanpa kita sadari menumbuhkan rasa suka, dan disinilah awal mulanya selingkuh itu ada, memang jika didalam diri kita memegang teguh rasa setia pada pasangan hal tersebut sudah pasti dapat kita hindari.

Jadi apakah selingkuh itu hanyalah sebuah hal iseng sehingga membuat kita ingin merasakannya ..? jawabanya ada dalam diri kita masing-masing, dan apakah kita mampu setia pada pasangan kita..? Mengapa anda harus selingkuh jika pasangan kita sudah setia kepada kita.

11 Nov 2008

Online Dating Sites

Present moment this a lot of man who is looking for couple in internet either that man and or woman, because some people of opinion by using internet media besides getting amenity in choosing couple and besides cost which we must release also not too big, compared to we to follow program Message premium that is now crowded in displaying in television media.
Age factor of course frequently times becomes problems in looking for couple matching with you, particularly if your personality tending to rigid with someone who you has not recognized, beyond question you are being in big problem in looking for couple
But now you are not to worry in the case of couple because now Online Dating Sites gives amenity in looking for girlfriend, and we also can see photo of each woman which according to us as according to each one. Its way also enough you easy to only enough registering yourself here and every day of Online Dating Sites will send e-mail to you and it is of course along with photo and location.

And it is of course now is not difficult thing not in looking for couple, and from now on you are enough opening you e-mail every day.

Kontes menulis dari Kliksaya.com

Menulis memang sebuah aktivitas yang menyenangkan, dimana kita bisa menyalurkan inspirasi kita, selain itu juga mampu meningkatkan kreatifitas kita, tetapi bukan hanya itu lho.., dengan menulis kita juga bisa mendapatkan penghasilan dari artikel yang kita tulis.
Belum lama ini Kliksaya.com salah satu publisher indonesia yang sudah cukup terkenal dengan PPC ( Pay Per Click ) dikalangan Blogger Indonesia membuka kontes menulis Kliksaya.com, dimana para penulis diharuskan menuliskan sebuah artikel yang kriteria nya telah ditentukan dari pihak Kliksaya.com, anda tertarik dengan kontes ini..?
Hadiah yang sudah disediakan dari Kliksaya.com sebesar Rp100.000,- untuk 30 kontestan yang mengikutinya, dan hadiah ini akan diundi pada bulan Desember, Januari, dan Februari. Persyaratan nya pun cukup mudah, anda dapat membaca info lengkapnya di 'Peserta Kontes Menulis Kliksaya.com'.

So.., buat kamu yang hobi dalam menulis jangan sia-siakan kesempatan ini, peluang terbuka lebar bagi kamu yang ingin mengikutinya.

9 Nov 2008

Cari Jodoh di Internet

Disaat sekarang ini banyak sekali orang yang mencari jodoh di internet baik itu pria ataupun wanita, karna beberapa orang beranggapan dengan menggunakan media internet selain mendapatkan kemudahan dalam memilih pasangan dan selain itu biaya yang harus kita keluarkan pun tidak terlalu besar, dibandingkan kita mengikuti program SMS premium yang sekarang marak di tayangkan di media televisi.

Faktor usia memang kerap kali menjadi permasalahan didalam mencari pasangan yang sesuai dengan anda, terlebih lagi apabila kepribadian anda yang cenderung kaku dengan seseorang yang belum anda kenal, sudah pasti anda sedang dalam masalah besar dalam mencari pacar.

Tetapi sekarang anda tidak usah khawatir dalam hal jodoh sebab sekarang AsiaFriendFinder memberikan kemudahan dalam mencari pacar, dan kita juga dapat melihat photo dari tiap wanita yang menurut kita sesuai dengan masing-masing orang. Cara nya pun cukup mudah anda hanya cukup mendaftarkan diri anda disini dan setiap hari nya AsiaFriendFinder akan mengirimkan e-mail kepada anda dan tentunya beserta photo dan lokasinya.

Tentunya sekarang bukanlah hal sulit bukan dalam mencari jodoh, dan mulai sekarang anda cukup membuka e-mail anda setiap hari, dibandingkan anda harus berpura-pura telephone atau sms dengan alasan salah sambung dan berharap orang tersebut bisa diajak berkenalan, berapa biaya yang harus anda keluarkan setiap hari nya untuk pulsa anda..? Beberapa anak ABG yang saya perhatikan masih ada menggunakan cara tersebut, dan beberapa diantaranya sering kali kecewa disaat bertemu muka, mungkin diantara anda ada yang pernah mencoba hal tersebut.

8 Nov 2008

Terapi Lilin

Mungkin beberapa orang mulai mendengar dengan adanya terapi lilin , yang dipercaya bahwa dengan terapi lilin tersebut para pasien akan mendapatkan ketenangan didalam menjalani proses pengobatan, hal ini memang bisa dikatakan baru dalam dunia kesehatan.

Beberapa penelitian mengemukakan, bahwa manfaat dari terapi lilin ini adalah memberikan ketenangan jiwa dan hati pada setiap orang, baik itu depresi, stress akibat bekerja atau pun mengalami goncangan jiwa.

Didalam proses terapi ini, memang sangat memberikan pengaruh besar untuk ketenangan hati, jiwa dan untuk jantung anda, jika anda mengalami depresi yang anda rasakan setelah bekerja atau mengahadapi permasalahan yang sangat berat dalam rumah tangga, anda bisa mencoba melakukan terapi ini dirumah anda.

Proses terapi ini memang bisa dikatakan sangat simple atau sederhana, sebab kita cukup menggunakan beberapa media yang mudah didapat, anda ingin mengetahui bagaimana proses terapi ini, saya akan coba memaparkannya disini:

Peralatan yang dibutuhkan:

1. Lilin batangan.
2. Tabung kaca yang akan digunakan sebagai tempat lilin tersebut.
3. Warnai tabung kaca tersebut menjadi 3 warna, yaitu; merah, hijau, dan biru.
4. Siapkan beberapa aroma terapi yang biasa anda gunakan, didalam hal ini saya tidak mengharuskan anda menggunakan aroma terapi merk apapun.

Mungkin anda akan bertanya, mengapa didalam mempersiapkan peralatan tersebut kita diharuskan memberikan warna tertentu pada tabung kaca yang akan digunakan dalam terapi. Dari salah satu sumber yang saya terima warna tersebut memberikan beberapa pengaruh pada jiwa dan diri kita seperti dibawah ini:

1. Warna merah: mampu memberikan ketenangan hati dan perasaan kita.
2. Warna hijau : mampu menenangkan jiwa dan dan jantung.
3. Warna Biru : mampu memberikan suasana yang tenang dan sejuk.

Didalam proses menjalankan terapi ini kita hanya cukup membutuhkan sebuah ruangan yang cukup tenang dan sepi, mungkin anda bisa menggunakan kamar tidur anda sebagai proses menjalankan terapi ini, dan dibawah ini adalah langkah-langkah melakukan proses terapi:

1. Tempatkan lilin tersebut pada sebuah mangkuk dan tutupi lilin tersebut dengan tabung kaca tersebut, usahakan tabung tersebut melebihi permukaan cahaya lilin.
2. Kosongkan pikiran anda didalam menjalankan terapi.
3. Pastikan anda menggunakan pakaian yang cukup nyaman dalam proses terapi ini, dengan kata lain hindari pakaian yang mengganggu gerak tubuh.
4. Usapkan aroma terapi yang anda sukai ke beberapa anggota tubuh anda, hindari pemakaian yang berlebihan.
5. Sekarang mulailah anda rebahkan tubuh anda dengan posisi terlentang, dan jangan sampai anda tertidur dalam melakukan proses terapi.

Cukup mudah bukan dalam melakukan terapi tersebut, anda tidak perlu menghabiskan biaya yang besar dalam melakukan terapi. Silahkan jika anda ingin mencobanya dirumah anda.

6 Nov 2008

Aborts the pregnance

Level of free interaction among present youngster hardly becoming attention for old fellow in paying attention to chlid in interacting, particularly for woman and has of course the old fellows will give attention which more to the child, more than anything else with existence of newss and case is environmental around about existence of pregnancy is external to marries, which has of course this thing will become ignominy for family experiencing it and not be rather taking short cut by aborting the pregnance.
Some result of analysis Badan Keluarga Berencana, level of aborting the pregnance woman every year its experiencing improvement counted 0,9% and almost average of the woman still stepping on school bench.
Of course in this case the side of would woman be crystal clear by ugly impact is circle common public, and do not a few mans who is taking short cut by aborting the pregnance for the shake of bounding in honour family. However is the thing confirmed in religion teaching?? The answer beyond question no.

At this present moment a lot of place for practice to abort the pregnance build without formal permission, like region the present Jakarta Pusat started mushroom and done openly and gives consequence which is easy without having to requires any condition so that hardly easily process to abort the pregnance is present.

Starts us as a stripper to pay attention to interaction of chlid, and tries drawing near chlid with religion teaching and educates with norms applied.

Tips ber-pakaian untuk ibu hamil

Kehamilan memang suatu hal yang bisa dikatakan alami yang akan dialami oleh semua wanita, dan dalam hal ini memang sudah menjadi kodrat wanita dalam menerimanya. Akan tetapi mengapa tidak semua wanita memiliki pengetahuan didalam menjalani rutinitas setiap hari nya selama masa kehamilan, contoh dalam hal ini bagaimana tata cara ber-busana pada wanita hamil sering kali menjadi sesuatu yang sangat dikhawatirkan bagi para dokter didalam menganalisa nya.
Mungkin jika anda melakukan kunjungan dokter saat anda periksa kandungan, dokter akan sering kali memberikan nasihat-nasihat bagi para pasiennya, dan salah satu nya adalah cara berbusana bagi ibu hamil, yang sering kali dianggap remeh oleh beberapa wanita yang memiliki rutinitas aktifitas dalam bekerja.
Beberapa wanita yang aktif dalam bekerja`sering kali mengeluhkan busana yang harus digunakan oleh wanita hamil, yang biasa para wanita tersebut memamerkan keindahan tubuh nya dengan menggunakan pakaian yang sedikit ketat agar tampil lebih ramping dimata umum, dan pada saat hamil wanita tersebut harus menggunakan pakaian yang longgar sehingga kerap kali wanita tersebut sering kali tidak percaya diri jika mengenakan nya. Dalam hal ini memang sudah menjadi kewajiban bagi wanita untuk merubah pola berbusana pada saat melahirkan.

Beberapa dokter specialis kandungan pun, sering memberikan nasihat dalam berbusana, yang antara lain:

a) Hindari pemakaian yang ketat pada saat melahirkan, terlebih lagi jika anda menggunakan celana jeans.Usahakan sebisa mungkin anda untuk menghindarinya.
b) Hindari pemakaian celana dalam yang terlalu ketat.
c) Tentukanlah pilihan kemeja yang sesuai dan anda sukai, dan usahakan tidak terlalu ketat pada saat digunakan, hal ini bertujuan agar mencegah tekanan pada bagian perut.
d) Hindari penggunaan sepatu hak tinggi.

Beberapa hal diatas sering kali menjadi acuan bagi para ibu yang hampir setiap harinya beraktifitas, yang tentunya sangat bermanfaat bagi diri anda sendiri. Dan yang terpenting adalah gunakan pakaian yang menurut anda nyaman dalam menggunakannya.

5 Nov 2008

Berhubungan Seks Disaat Hamil

Seks memang sudah menjadi kebutuhan bagi setiap pasangan yang sudah menikah atau berumah tangga, baik itu pria atau pun wanita. Beberapa pasangan kerap kali kurang memiliki pengetahuan didalam melakukan hubungan seks yang aman, terlebih disaat sang wanita sedang mengandung.

Didalam melakukan hubungan seks disaat hamil memang sangat rentan akan mengalami keguguran, dan selain itu juga dapat membahayakan bagi janin dan sang ibu. Berhubungan seks yang aman bagi ibu hamil disaat kandungan sudah mencapai umur 5 bulan keatas dan terkecuali apabila ada hasil medis yang membuktikan kita mengharuskan berpuasa seks disaat kita melahirkan, dan tentunya ada beberapa aspek yang harus anda perhatikan dalam melakukan hubungan badan dan dapat anda konsultasikan dengan dokter kandungan.

Beberapa dokter kandungan kerap kali menyarankan hal ini kepada para pasangan yang baru menikah agar puasa seks selama batas waktu yang ditentukan, sebab kerap kali terjadi sang istri mengalami keguguran dikarenakan melakukan hubungan badan disaat melahirkan, yang ditunjukan dengan awal munculnya flek darah yang keluar setelah melakukan persetubuhan.

Ada beberapa aspek yang harus anda perhatikan disaat melakukan hubungan badan disaat mengandung, yang antara lain:

a. Gunakanlah kondom disaat anda melakukan hubungan seks.
b. Usahakan posisi perut jangan sampai menempel dengan perut pasangan anda
c. Hindari perlakuan kasar disaat melakukan hubungan.

Tentunya posisi seks dalam melakukan hubungan juga harus anda waspadai, agar wanita dapat mengontrol kedalaman penetrasi, hal ini juga mampu menjadikan wanita menjadi lebih nyaman didalam melakukan hubungan badan. Dibawah ini beberapa posisi seks yang dianjurkan oleh para dokter didalam melakukan berhubungan badan:

1.Posisi wanita diatas, dan usahakan wanita dapat mengontrol dalamnya penetrasi.
2.Posisi duduk, posisi yang satu ini pria duduk dan wanita duduk diatasnya baik itu saling berhadapan ataupun membelakangi.Posisi ini memang sangat disarankan beberapa Dokter dikarenakan posisi ini tidak memerlukan banyak pergerakan, dan wanita juga dapat mengontrol dalamnya penetrasi.
3.Posisi berlutut atau berdiri.

Dari keseluruhan posisi seks diatas, hal yang paling terpenting bagi wanita adalah janganlah anda meletakan beban tubuh anda pada perut selama berhubungan seksual dan batasilah tekanan diperut. Dan cobalah untuk saling mengerti keinginan pasangan anda.

Kiat menghadapi anak

Beberapa para ibu rumah tangga sering kali mengeluh dalam hal ini, termasuk para PRT (Pembantu Rumah Tangga) yang kerap kali dihadapi dengan permasalahan anak yang sangat sulit diatur, mulai dari makan, mandi, dan belajar. Memang bukanlah hal yang mudah didalam mendidik seorang anak untuk dapat patuh kepada setiap orang tua, dalam hal ini bukan berarti kekerasan merupakan salah satu solusi didalam mengatasi prilaku anak yang kurang baik.

Beberapa para psikolog anak memaparkan bahwa:

anak yang kerapa kali mendapatkan perlakuan kasar dari orang tua, akan sangat mempengaruhi mental dari anak tersebut, dimana kemungkinan besar akan menjadi sesuatu beban yang mengakibatkan anak tersebut trauma dan mungkin akan berdampak fatal bagi kejiwaannya.

Tentunya anda sebagai orang tua tidak menginginkan hal tersebut menimpa pada anak anda, lalu bagaimana cara yang baik didalam menyikapi prilaku seorang anak.

Dibawah ini sedikit tips untuk para orang tua didalam mendidik anak:

+>Hindari kontak fisik didalam memberikan nasihat kepada anak anda, sebab dalam hal ini kerap kali terjadi pada para orang tua yang sulit menahan emosi, sehingga anak yang menjadi korban pelakuan.
+>Berikanlah jadwal teratur untuk anak didalam menjalankan kegiatan aktifitas setiap harinya, mulai dari makan, mandi, belajar, dan tidur.
+>Berikanlah sedikit waktu luang anda untuk bermain dan berkumpul bersama anggota keluarga lainnya, sehingga anak dapat merasakan perhatian dari orang tua.
+>Jangan terlalu sering memanjakan anak dengan memberikan materi yang berlebihan, sebab akan mempengaruhi anak tersebut akan menjadi manja.
+>Berikan sikap dan prilaku yang baik agar dapat menjadi contoh bagi anak tersebut didalam berprilaku.

Beberapa aspek diatas mungkin dapat menjadi pedoman bagi para orang tua didalam mendidik anak, dan yang paling terpenting adalah tanamkanlah rasa sayang pada anak tersebut baik dalam segala situasi apapun.

Diberdayakan oleh Blogger.