14 Feb 2009

Pentingnya Susu untuk ibu hamil

Seberapa pentingkah susu untuk ibu hamil? Sudah pasti sangatlah perlu, selain untuk kesehatan bayi dalam kandungan juga mampu memberikan multivitamin untuk ibu hamil agar lebih sehat dan kuat. Lalu jenis susu untuk wanita hamil yang bagaimanakan yang harus kita pilih? Kandungan dalam susu untuk ibu hamil memang cenderung diperuntukan bagi bayi, dimana agar kebutuhan bayi tercukupi segala kebutuhan nutrisi selama berada didalam kandungan, disinilah perjalanan seorang ibu telah dimulai dimana seorang wanita dituntut untuk menjaga dan merawat anaknya, meskipun sang buah hati tersebut belum dilahirkan.

Makanan dan minuman yang dikonsumsi oleh ibu hamil sudah pasti harus anda perhatikan komposisi dari setiap nutrisi yang ada dalam makanan tersebut, sebab tidak menutup kemungkinan dengan anda mengkonsumsi makanan yang memiliki kadar lemak yang tinggi akan menyebabkan obesitas pada bayi. Oleh karna itu bagi anda wanita yang sedang mengandung dapat menggunakan susu untuk ibu hamil untuk mengimbangi nutrisi yang tidak ada pada makanan, seperti kandungan Kalsium, Zat besi, Vit B6, Omega 3 dan Omega 6, yang tentunya akan sangat berguna bagi calon bayi anda.

Perlu anda ketahui bahwa nutrisi yang dikonsumsi oleh ibu selama masa kehamilan akan sangat membantu pertumbuhan dan perkembangan bayi anda, tentunya yang mengandung komposisi nutrisi diatas. Tentunya berbagai macam pilihan produk susu untuk ibu hamil yang ditawarkan baik melalui media televisi dan koran yang banyak dijual bebas. Namun sesungguhnya ada beberapa tips bagaimana memilih susu untuk ibu hamil yang baik, dan kandungan nutrisi apa saja yang harus ada pada susu tersebut? Dibawah ini beberapa panduan untuk anda sebelum membelinya:
  • Pastikan susu yang anda pilih mengandung Vitamin B6, dimana yang berguna untuk menghilangkan rasa mual pada masa kehamilan.
  • Pilihlah susu untuk ibu hamil yang memiliki kandungan DHA didalamnya, dimana formula tersebut akan sangat bermanfaat untuk perkembangan otak bayi selama ada dalam kandungan dan usahakan nutrisi ini tercukupi hingga anak berumur 2 tahun.
  • Kandungan Asam Folat pada susu untuk ibu hamil sangatlah memiliki peranan penting untuk pertumbuhan bayi, dimana asam folat ini mampu mengurangi resiko kelainan congenital pada janin, misalnya; gangguan perkembangan neural tube berupa gangguan otak.
  • Selebihnya kandungan nutrisi pendukung lainnya seperti; Kalsium, Zat besi, dan protein yang juga sangat dibutuhkan untuk ibu dan bayi.
Mulai sekarang penuhilah kebutuhan nutrisi untuk bayi selama ada dalam kandungan, yang dikemudian hari akan sangat bermanfaat untuk buah hati anda, cermati sebelum anda memilih dan membeli susu untuk ibu hamil.

Berikan dukungan untuk blog ini dalam Kampanye Damai Pemilu Indonesia 2009

10 komentar:

  1. pertamax, pentilnya atau pentingnya hihi :D kabur..........

    BalasHapus
  2. wowww... susu... aku mau dooonng

    BalasHapus
  3. sudah lupa rasanya,...
    ntar istri mesti diperatiin...

    BalasHapus
  4. Jadi inget susu saya yang hampir habis.. bulan ini blom beli euy.. :D

    BalasHapus
  5. B6, DHA, Asam Folat...

    *nyatet*

    BalasHapus
  6. hoohohoho kalau ga pny anak susu ibunya dibuat sapa???hayoooooooooooo

    BalasHapus
  7. Iya, penting banget tuh bu :D

    BalasHapus
  8. biar anakna pada sehat dan pinter² ... hehe

    tapi jangan cuman pas hamil minum susu tapi nanti anak dah lahir ga mau ngasih ASI :P~

    BalasHapus
  9. jhahaha... c hamka pental pentil aja...

    susu itu asupan yang bergizi tuk ibu hamil.

    main k gubuk ku mas

    BalasHapus
  10. Penting banget....apalagi kalau sudah menyusui sikecil seperti saya..jadi asupan gizi dari susu cair sangat penting banget baik yg hamil maupun yg lagi menyusui :D

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.